Menikmati Ombak di Pantai Batu Karas


Pesona pantai selatan memang seolah tak ada habisnya. Mulai dari legenda Nyi Roro Kidul yang mengiringi keindahannya, hingga deburan ombak besar yang bergulung dari Samudera Hindia. Di Jawa Barat, salah satu yang paling dikenal adalah Pantai Pangandaran.

Sebenarnya tak jauh dari Pangandaran, kurang lebih 24 kilometer jaraknya, ada pantai berpasir hitam lain yang tak kalah cantik, Pantai Batu Karas. Pantai ini menjadi favorit para peselancar, karena tidak terlalu ramai dan ombaknya tidak terlalu besar seperti di Pangandaran.

surfing di Batu Karas
Bagi para pemula, belajar berselancar di Batu Karas adalah pilihan yang tepat. Untuk belajar, tidak harus punya papan selancar dulu. Di tepi pantai banyak yang menyewakan papan selancar. Anak-anak muda setempat banyak yang mahir berselancar, jadi jangan malu untuk berbagi pengalaman.

Walaupun namanya Batu Karas, bukan berarti pantai ini dipenuhi bebatuan keras atau karang di sepanjang pantai. Tepian pantainya yang berpasir hitam legam sangat landai dan aman untuk berselancar, berenang, maupun rekreasi air lainnya.

Selain itu, Pantai Batu Karas juga memiliki sudut-sudut pantai yang airnya cenderung tenang. Berenang dan bermain pasir pun dapat dilakukan dengan aman. Laut dan pantainya masih cukup bersih, sehingga sangat nyaman beraktivitas di sini.

Batu Karas juga cucok banget buat kita yang ingin berwisata bareng kawan-kawan. Misalnya makrab, gitu. Anak jurnal udah 2 kali makrab di sini. Selain karena tidak terlalu ramai, di sini juga banyak olahraga dan permainan air yang seru-seru, seperti banana boat dan jetski. Pasir pantainya juga asik buat main bola. 


Menggalau juga boleh

Di sekitar pantai banyak terdapat guest house sederhana yang cukup nyaman, dan terbilang murah. Rumah ibadah, tempat oleh-oleh, hingga tempat parkir untuk mobil maupun bus pun tertata dengan cukup baik.

Ke pantai nggak afdol kalo belum makan sea food. Di Pantai Batu Karas banyak terdapat restoran yang menjual hidangan sea food segar hasil tangkapan para nelayan. Dengan harga yang cukup terjangkau, kita bisa menikmati hidangan udang, cumi, dan aneka ikan laut segar yang diolah saat itu juga, huwow!

segarrr fresh from the tree!


Sebagai penutup, jangan lupa minum air kelapa muda. Mantap! Untuk sekedar cemilan, di sepanjang pantai banyak pula yang menjual bakso cuanki atau siomay. Mengingatkan bahwa kita masih berada di tanah Priangan, hehehe...

Selain pantai yang indah, di ujung timur Batu Karas juga terdapat sebuah bukit kecil yang ditumbuhi pepohonan cukup lebat. Dari sini kita bisa melihat pemandangan menakjubkan saat air laut menghantam tebing-tebing kokoh.

Pantai Batu Karas tidak menghadap Barat, jadi kita tidak bisa menikmati matahari terbenam dari sini. Tetapi bukit kecil tadi menjadi tempat sempurna untuk melihat matahari terbit dari balik samudera, diiringi kembalinya kapal-kapal nelayan ke daratan.
Sunrise
cakep yak? bangun pagi makanya!
Batu Karas terletak di Kecamatan Cijulang, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat. Masih satu wilayah dengan sejumlah tempat wisata terkenal lain seperti Pantai Pangandaran, Batu Hiu, dan Cukang Taneuh atau yang tenar dengan sebutan Green Canyon.

Keempat tempat ini bisa kita sambangi satu per satu dengan jarak yang tidak terlalu jauh. Karena letak empat tempat wisata yang berdekatan ini pula, jangan kaget ya kalau pada akhir pekan atau masa liburan lalu lintas akan cukup padat. Bayangin aja bus-bus besar memenuhi dua lajur sempit. Siap-siap nahan pipis berjam-jam.

Dari Jakarta, waktu yang dibutuhkan untuk sampai ke Batu Karas kurang lebih 8 jam dengan mobil (huuuft..) melalui jalur Bandung dan Tasikmalaya. Tetapi percaya deh, jarak jauh yang kita tempuh akan terbayar begitu melihat indahnya pantai ini. Yuk mari, sampai ketemu di Batu Karas!

Komentar

Baca juga...

Si Cantik Asli Sumedang

Pentingnya EYD dalam Bahasa Jurnalistik

Benda-benda Kesayanganku...

Menyusui Pasca Operasi Payudara

Cerita dari Malang